Pekanbaru (PR-HRD) Tim basket putri MAN 1 Pekanbaru menang dengan skor meyakinkan 24-17 pada kamis (20/10) Sore kemarin pada even basket SMA 9 atau Niners Cup, pada quarter awal langsung memimpin dengan skor 2-1, kemudian pada quarter kedua tim yang di kapteni oleh Saldina ini berhasil unggul 8-1, pada quarter ketiga kembali tim basket putri MAN 1 memimpin dengan 22-11, dan kemudian pada quarter akhir menutup dengan manis, dengan skor 24-17, dan dengan kemenangan ini tim basket MAN 1 langsung melaju ke Semifinal even basket SMA 9 atau Niners Cup.
Friska menjadi bintang lapangan dengan skor terbanyak 13 Point yang dicetak dan pencetak terbanyak kedua yaitu kapten tim Saldina dengan 5 Point.
Dengan kemenangan ini merupakan sukses kedua tim basket putri MAN 1 yang berhasil menembus semifinal, yang sebelumnya pada even antar SMA di Bangkinang Kampar juga berhasil menembus semifinal.
Berikut ini merupakan susunan pemain basket putri dari MAN 1 Pekanbaru yaitu : Saldina, Ezi Melia, Friska Melya Yolanda, Yosi Media, Pitri Aisyah, Yossie Ayu A, Reza Amelia, Ferlinda Rezila, Rika Apdaroni, Natasha Amelia Rosyadi, Nabilla Anisah, Ilyasa Sukma Ariani.
0 komentar:
Posting Komentar